Apa kabar sobat blogger Indonesia? Saya menjumpai Anda dalam ebook 3 Langkah Menjadi Seleblogger. Mungkin pertanyaan yang pertama kali muncul dalam pikiran Anda adalah: adakah seleblogger di jagad blogosphere?
Apakah sebutan ini masih sebatas wacana sebagian orang yang ingin ngetop di internet atau memang telah hadir dalam kehidupan nyata layaknya artis sinetron yang menjadi sorotan publik. Lalu, setiap aktivitas online mendapat kesan bagi sebagian besar orang. Bahkan sekedar update sebaris kalimat di Twitter sontak menimbulkan beragam respons. Saya tidak tahu pasti siapa yang pertama kali memperkenalkan istilah seleblogger. Beberapa blog telah lama menggunakan istilah ini. Saat mendapat referensi dari Google dan Wikipedia pun tidak cukup meyakinkan saya tentang asal usul sebutan ini.
Apakah sebutan ini masih sebatas wacana sebagian orang yang ingin ngetop di internet atau memang telah hadir dalam kehidupan nyata layaknya artis sinetron yang menjadi sorotan publik. Lalu, setiap aktivitas online mendapat kesan bagi sebagian besar orang. Bahkan sekedar update sebaris kalimat di Twitter sontak menimbulkan beragam respons. Saya tidak tahu pasti siapa yang pertama kali memperkenalkan istilah seleblogger. Beberapa blog telah lama menggunakan istilah ini. Saat mendapat referensi dari Google dan Wikipedia pun tidak cukup meyakinkan saya tentang asal usul sebutan ini.
Seleblogger berasal dari penggabungan dua kata, selebritis dan blogger. Selebritis bermakna pesohor, orang beken, ngetop dan terkenal pada satu komunitas tertentu. Sedangkan kata blogger berarti orang yang rajin melakukan aktifitas blogging (ngeblog). Kalau digabungkan, seleblogger kurang lebih berarti blogger yang ngetob banget. Ciri-cirinya adalah: artikel terbaru ramai mendapat komentar, rajin menyapa blog tetangga, aktif di jejaring social dan tentu saja namanya mentereng di jajaran blogroll popular. Keempat ciri di atas saling berhubungan. Sebagai netter, kalau sudah punya komunitas blog biasanya tidak lupa memanfaatkan situs jejaring social sebagai rumah keduanya. Mengapa ebook ini saya ber i judul „3 Langkah Menjadi Seleblogger‟? Yang pertama adalah memberikan motivasi bagi para blogger pemula (newbie) bahwa menjadi popular di pergaulan blogging bukanlah hal sulit. 3 langkah di dalam ebook ini telah saya praktekkan dan hasilnya tidak mengecewakan. Yang kedua, seleblogger identik dengan popularitas. Hal ini penting bagi
Anda yang sedang membangun pondasi menuju bisnis online yang terotomatisasi. Terlepas dari Anda setuju atau tidak setuju adanya label seleblogger, yang harus Anda sadari adalah kemampuan menulis mutlak di perlukan dalam upaya membentuk personal branding dan membangun komunitas blog yang mengarah kepada terciptanya kepercayaan masyarakat online terhadap kredibilitas Anda.Ketiga hal tersebut (kemampuan menulis, personal branding dan membangun komunitas blog) adalah fokus pembahasan materi ebook yang sebagian besar saya cuplik dari update rutin blog Catatan Motivasi Blogging Indonesia ini. Jadi telah terjawab tujuan utama penerbitan ebook yang Anda baca ini, yaitu menyampaikan gagasan cara ngeblog yang berorientasi pada konten, bukan sekedar membangun popularitas kosong.
Saya sadar, ebook perdana ini masih jauh dari kata sempurna. Oleh karena itu, saya selalu menanti kritik dan saran dari kawan-kawan untuk perkembangan ebook ini ke depannya. Tidak ada yang lebih menyenangkan selain melihat kawan-kawan tersenyum simpul saat merasakan manfaat tulisan dalam ebook ini. Anda yang sedang membangun pondasi menuju bisnis online yang terotomatisasi. Terlepas dari Anda setuju atau tidak setuju adanya label seleblogger, yang harus Anda sadari adalah kemampuan menulis mutlak di perlukan dalam upaya membentuk personal branding dan membangun komunitas blog yang mengarah kepada terciptanya kepercayaan masyarakat online terhadap kredibilitas Anda.Ketiga hal tersebut (kemampuan menulis, personal branding dan membangun komunitas blog) adalah fokus pembahasan materi ebook yang sebagian besar saya cuplik dari update rutin blog Catatan Motivasi Blogging Indonesia ini. Jadi telah terjawab tujuan utama penerbitan ebook yang Anda baca ini, yaitu menyampaikan gagasan cara ngeblog yang berorientasi pada konten, bukan sekedar membangun popularitas kosong.
Enjoy Blogging, Enjoy Writing!
Agus Siswoyo | www.agussiswoyo.com
Diterbitkan oleh: Agus Siswoyo | Catatan Motivasi Blogging Indonesia